Breaking News

Hari Ke - 6 Operasi Zebra Cartenz - 2024, Sebanyak 27 Pelanggar Di Berikan Teguran Oleh Polantas

GROUPMEDIACENTER.COM-Jayapura – Pada pelaksanaan hari ke - 6 Operasi Zebra Cartenz - 2024 di Wilayah Kab. Tolikara, Polantas Polres Tolikara temukan 27 pelanggar lalulintas yang dipimpin oleh Kasat Lantas Ipda Agus Hadiyanto, S.Kom., .M.H., dan bertempat di 2 Lokasi yaitu di depan SMA Negeri Karubaga dan Giling Batu kota karubaga, pada Sabtu, (19/10). 

Kasat Lantas Ipda Agus Hadiyanto, S.Kom., M.H., saat di konfirmasi menjelaskan bahwa di hari ke - 6 pelaksanaan operasi saat ini kami menemukan 27 pelanggar lalulintas sehingga tak henti - hentinya kami memberikan tindakan berupa teguran disertai edukasi tata tertib berlalulintas kepada mereka sebagai upaya pendisiplinan masyarakat saat beraktivitas di jalan raya.

"Dapat kami jelaskan ke - 27 pelanggar yang telah di berikan teguran oleh petugas diantaranya tidak memakai helm, berkendara dibawah umur, berboncengan lebih dari 1 penumpang, tidak menggunakan safety belt dan melebihi kapasitas muatan kendaraan," jelasnya.

Kasat Lantas berharap dengan di berikannya teguran tersebut masyarakat dapat lebih meningkatkan kedisiplinan atau kepatuhan dalam berlalulintas.


Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close